Catatan Harian Dwi Febriandaru

Corel Draw Graphic Suite X5 dan Cara Crack

Setelah sebelumnya saya membagikan Corel Draw X6 kali ini saya akan share versi X5 dari Corel Draw Graphic Suite. Sebenarnya tidak ada perbedaan berarti dari versi X6, -dwifebriandaru.blogspot.com

Membuat Sticky Footer dengan CSS

Komponen footer merupakan komponen yang wajib ada dalam sebuah web maupun blog. Pada Footer inilah biasanya developer web menempatkan... -dwifebriandaru.blogspot.com

Membuat Sistem Login Session di PHP-MySQLi

Berjumpa lagi dengan saya, Dwi Febriandaru. Seperti janji saya pada tutorial terdahulu, Kali ini kita akan membahas tentang cara membuat Membuat Sistem Login dengan Session... -dwifebriandaru.blogspot.com

Cara Menampilkan Karakter dalam PHP

Assalamu'alaikum Wr.Wb

Setelah kemarin kita belajar mengenai Pengertian dan Pengenalan PHP untuk pemula, hari ini kita akan belajar mengenai Cara Menampilkan Karakter dalam PHP.


  • Menampilkan Karakter dengan ECHO dan PRINT

Dalam PHP kita bisa menggunakan dua perintah, yakni "echo" dan juga "print". Antara dua perintah tersebut sebenarnya sama saja. Untuk lebih jelasnya

<?php
//ini adalah cara menampilkan karakter pada php dengan "echo"
echo "Menampilakn Karakter dengan <b>'echo'</b><br/><br/>";

//ini adalah cara menampilkan karakter pada php dengan "print"
print "Menampilakn Karakter dengan <b>'print'</b><br/>";
?>

Script diatas apabila dieksekusi akan menghasilkan tampilan sebagai berikut :


Jadi bisa kita simpulkan kalau sebenarnya kedua perintah tersebuat hampir sama, baik secara penulisan perintah dan juga strukturnya.

  • Menampilkan Karakter yang diambil dari ARRAY
Dalam Studi kasus yang seperti ini kita membutuhkan string yang bernama "array" yang didalamnya memuat kata - kata atau angka yang ingin ditampilkan. Dalam hal yang seperti ini kita membutuhkan perintah tambahan yaitu "foreach". untuk lebih jelasnya bisa dilihat script dibawah ini:

<?php
//memasukkan semua array
$array = array("dwifebriandaru.blogspot.com", "Dwi Febriandaru Site", "Dwi Febriandaru");

//menampilkan array (kita membutuhkan perintah tambahan ,yakni "foreach")
foreach($array as &$value){
echo "$value";
}
?>

Script diatas apabila di eksekusi maka hasilnya adalah sebagai berikut :


Sepertinya cukup sekian pembahasan kita kali ini, Apabila Sobat belum / kurang faham dengan penjelasan saya bisa di tanyakan dikomentar. Dan apabila sobat belum tau apa itu PHP , bisa baca postingan saya sebelumya di Pengertian dan Pengenalan PHP untuk pemula.

akhir kata saya ucapkan mohon maaf apabila ada kesalahan penulisan kata, dan Terimakasih atas atensinya.

Happy Coding..!!!

Wassalamu'alaikum Wr.Wb

Share:

Pengertian dan Pengenalan PHP untuk pemula

Assalamu'alaikum Wr.Wb


PHP adalah bahasa pemrograman script server-side yang didesain untuk pengembangan web. Selain itu, PHP juga bisa digunakan sebagai bahasa pemrograman umum (wikipedia). PHP  dikembangkan oleh Rasmus Lerdorf pada tahun 1995. Untuk saat ini PHP dikelola oleh The PHP Group. situs resminya adalah http://www.php.net .

Mengapa disebut sebagai script server-side adalah karena bahasa pemrograman jenis ini hanya bekerja pada server. jadi dengan kata lain untuk menampilkan hasil dari kode - kode dalam program PHP ini kita memerlukan sebuah server untuk meletakkan file PHP yang kemudian diakses melalui web browser client. Hal ini sangat berbeda jauh dengan bahasa pemrograman lainnya seperti HTML maupun Javascript.

Pada awal mulanya PHP merupakan singkatan dari Personal Home Page. Sesuai dengan namanya, Bahasa pemrograman ini dulunya hanya digunakan untuk membuat Website pribadi. Namun saat ini PHP sudah menjelma menjadi sebuah bahasa pemrograman yang powerfull dan banyak digunakan pada website seperti wordpress, joomla dan lainnya. PHP juga sudah menjadi standar pemrograman web di seluruh dunia.

Namun untuk saat ini PHP adalah singkatan dari PHP: Hypertext Processor, sebuah kepanjangan rekrusif ,yaitu sebuah permainan kata dimana kepanjangan terdiri dari singkatan itu sendiri (PHP:Hypertext Processor)

Sama halnya dengan HTML, pada PHP kita juga mengenal istilah beginning tag dan ending tag yaitu tag yang berada diantara kode - kode PHP yang kita susun. Dalam PHP diawali dengan tag <?php dan di akhiri dengan tag ?> atau dengan kata lain berada diantara tag <?php...?>. Dan setiap string dalam php harus selalu di awali dengan symbol dollar ($).

Sepertinya cukup sekian dulu pembahasan kita kali ini. Pembahasan tentang perintah - perintah (tag) dasar dalam PHP akan kita bahas pada postingan selanjutnya.
Mohon maaf apabila ada salah kata dan terimakasih atas perhatiannya.

Wassalamu'alaikum Wr.Wb
Share:

Blog Traffic